Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengobati Kelopak Mata yang Bengkak

Siapa yang tidak panik ketika mendapati ada benjolan di area mata? Entah apa alasannya mata yang bengkak tentu membuat Anda merasa takut dan bingung harus diapakan. Anda perlu tahu cara mengatasi mata bengkak yang tepat agar tak salah tindakan.

Selain berpotensi membahayakan bola mata, penanganan yang salah sangat mungkin memperparah pembengkakan itu sendiri. Kali ini, pafi membagikan informasi tentang cara menyikapi kelopak mata yang membengkak.

Inilah Cara Ampuh Mengobati Kelopak Mata Bengkak Sesuai Penyebabnya

Cara Ampuh Mengobati Kelopak Mata Bengkak Sesuai Penyebabnya

Sebenarnya, setiap pengobatan yang berbeda disebabkan oleh pemicu yang berbeda pula. Meski secara garis besar permasalahannya adalah kelopak mata bengkak, langkah pengobatannya tak selalu sama.

Masalah yang paling utama adalah banyak yang kebingungan kenapa mata tiba tiba bengkak dan tidak merasa melakukan hal yang salah. Demikian akan sulit untuk melakukan pengobatan karena penyebab yang kurang jelas.

Anda perlu mengetahui dahulu kemungkinan penyebab mengapa kelopak mata Anda bisa bengkak. Barulah kemudian Anda bisa menggunakan cara mengobati kelopak mata bengkak yang paling tepat.

Nah, berikut ini adalah beberapa kasus kelopak mata bengkak oleh berbagai penyebab beserta tindakannya.

Mata Bengkak Akibat Menangis

Bila Anda menangis dalam waktu yang lama, ini bisa jadi penyebab kelopak Anda membengkak. Tangis yang berlebihan dapat mengganggu pembuluh darah yang ada di kelopak mata Anda.

Masalah kelopak mata bengkak yang satu ini tak serius sehingga Anda tidak perlu khawatir. Meski demikian, kelopak mata yang bengkak akibat menangis dapat mengganggu penampilan Anda sehingga harus segera dipulihkan.

Anda bisa menyiapkan es batu dan handuk tipis untuk mengompres bagian kelopak mata yang membengkak. Masukkan es batu ke dalam handuk dan gunakan untuk mengompres kurang lebih selama 10 menit saja.

Ini adalah cara menghilangkan mata sembab yang efektif dan juga praktis. Bahannya mudah ditemukan dan tata caranya juga sederhana.

Mata Bengkak Akibat Iritasi Kosmetik

Saat ini industri kosmetik sedang gencar-gencarnya berkompetisi menghadirkan produk baru demi menggaet pembeli. Sebaik dan sebagus apapun kosmetiknya tidak menutup kemungkinan bisa menyebabkan iritasi pada kelopak mata Anda.

Nah, pengobatan selaput mata bengkak akibat kosmetik dan mata bengkak akibat menangis tentu berbeda. Anda perlu menggunakan obat tetes mata untuk mengatasi iritasi yang disebabkan oleh kosmetik pada area mata.

Namun sebelumnya tentu Anda harus memastikan bahwa sisa-sisa kosmetik sudah bersih sempurna. Penggunaan obat tetes mata bisa mengikuti sesuai dengan petunjuk yang tersedia di produknya.

Mata Bengkak Akibat Bintitan

Penyakit yang satu ini sudah sangat umum terjadi di kalangan masyarakat di Indonesia. Bahkan, orang dahulu menyebutkan bahwa sebab dari penyakit ini adalah penderitanya suka mengintip.

Tentu saja hal itu hanyalah mitos semata karena penyakit ini bisa dibuktikan secara medis dan penyebabnya pun bakteri bernama Staphylococcus aureus. Bintitan ini akan menyiksa penderitanya karena terasa menyakitkan dan sangat mengganggu penampilan.

Untuk pengobatannya Anda bisa mengompres bagian mata yang bintitan dengan kompres hangat. Silakan lakukan kompres selama kurang lebih 10 menit saja. Hindari menggosok tangan ke bagian mata yang bengkak agar tidak memperparah kondisinya.

Itulah informasi penting terkait cara pengobatan kelopak mata yang mengalami pembengkakan. Anda bisa mengunjungi situs PAFI untuk mendapatkan informasi menarik seputar dunia farmasi, kesehatan, dan lain sebagainya.

Posting Komentar untuk "Cara Mengobati Kelopak Mata yang Bengkak"